Menu

Mode Gelap
Museum Desa Genggelang: Simbol Pelestarian Budaya Sasak DPRD TTS Desak Bank NTT Cairkan Dana Desa Tepat Waktu Gubernur Mahyeldi Buka Gelaran SMAPSIC XX + Jr XVI di SMA Negeri 1 Padang SPPG Gagaksiar Boyolali: Suguhan Bergizi untuk Siswa di Pedesaan Makan Siang Gratis Mulai Dilaksanakan, Dorong Pertumbuhan Ekonomi Lokal

PEMERINTAHAN · 30 Sep 2024 18:06 WIB ·

Plt Bupati Simalungun Tekankan ‘Marharoan Bolon’ dan Netralitas ASN Jelang Pilkada


 Plt Bupati Simalungun Tekankan ‘Marharoan Bolon’ dan Netralitas ASN Jelang Pilkada Perbesar

Simalungun[DESA MERDEKA]- Plt Bupati Simalungun, H Zonny Waldi, memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) pemerintahan tingkat kecamatan di Kantor Camat Tapian Dolok, Senin (30/9/2024). Rakor ini dihadiri oleh Sekda Esron Sinaga, sejumlah pimpinan perangkat daerah, dan Camat Tapian Dolok, Juraini Purba.

Rakor ini diselenggarakan untuk memonitor dan mengevaluasi pelaksanaan program pemerintahan, pembangunan, dan kemasyarakatan di tingkat kecamatan. Plt Bupati Zonny Waldi menegaskan komitmen pemerintah untuk meratakan pembangunan dan kemasyarakatan hingga tingkat Nagori dan kecamatan, demi mewujudkan visi-misi Pemerintah Kabupaten Simalungun.

“Kita harus menegaskan, bahwa ‘Marharoan Bolon’ harus sampai ke tingkat Nagori. Masyarakat harus bisa mandiri mengelola anggaran dan bekerja sama memperbaiki kampung halaman mereka sendiri,” ujar Zonny Waldi.

Plt Bupati Simalungun Tekankan 'Marharoan Bolon' dan Netralitas ASN Jelang Pilkada

Plt Bupati mengharapkan rakor ini dapat mendorong semua sektor terkait untuk fokus dan meningkatkan kualitas pelaksanaan pembangunan hingga akhir tahun 2024. Ia juga menekankan pentingnya koordinasi dan sinergi antar berbagai pihak untuk mencapai target pembangunan yang telah ditetapkan.

Menjelang pelaksanaan Pilkada, Plt Bupati mengingatkan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk tetap menjaga netralitas dan integritas dalam menjalankan tugas. “Hal ini sangat penting untuk menjaga kondusifitas daerah, terutama menjelang pelaksanaan Pilkada, sebab sudah diatur dalam UU No 10 tahun 2016,” tegasnya.

Plt Bupati Simalungun Tekankan 'Marharoan Bolon' dan Netralitas ASN Jelang Pilkada

Sekda Esron Sinaga menekankan bahwa ‘Marharoan Bolon’ bukan hanya sekedar slogan, tetapi merupakan wujud nyata partisipasi masyarakat dalam pembangunan daerah. Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga kondusivitas di tengah-tengah masyarakat di daerah kerja masing-masing menjelang Pilkada serentak tahun 2024.

Plt Bupati juga menyoroti pentingnya meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat. Ia meminta seluruh pihak terkait untuk memperhatikan pencatatan masyarakat BPJS Kesehatan dan memperlancar proses rujukan ke rumah sakit kabupaten.
Plt Bupati Simalungun Tekankan 'Marharoan Bolon' dan Netralitas ASN Jelang Pilkada
Melalui kegiatan monitoring dan evaluasi ini, diharapkan dapat teridentifikasi kendala-kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan program pembangunan dan kemasyarakatan. Dengan demikian, langkah-langkah perbaikan dapat segera dilakukan untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan.(*)

Follow WhatsApp Channel Desamerdeka.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow
Artikel ini telah dibaca 54 kali

badge-check

Jurnalis

Tinggalkan Balasan

Baca Lainnya

Mendagri Ajak Kembangkan Desa, Cegah Urbanisasi Seperti Jepang dan Korea Selatan

15 Januari 2025 - 15:18 WIB

Sumbar Siap Sukseskan Program Makan Bergizi Gratis

15 Januari 2025 - 14:51 WIB

Gubernur Sumbar Terima Kunjungan Kapolda, Bahas Sinergi Keamanan dan Pembangunan

13 Januari 2025 - 20:02 WIB

Sumatera Barat Raih Prestasi Gemilang dalam Perencanaan Pembangunan Nasional

12 Januari 2025 - 22:11 WIB

Obet Kotouki Ajak Masyarakat Deiyai Aktif Berperan dalam Pembangunan

12 Januari 2025 - 11:52 WIB

MBG Dongkrak Ekonomi Desa dan Kesejahteraan Anak, Klaim Luhut

9 Januari 2025 - 17:59 WIB

Trending di PEMERINTAHAN