Menu

Mode Gelap
BUMDes Raup Untung Besar dari Bisnis Internet, Kades Sukasari Beberkan Rincian Siswa SMA Negeri 1 Tuntang Sukses Kembangkan Wirausaha Berbasis Rempah Nusantara Pelantikan RT/RW Desa Leuwiliang: Harapan Baru untuk Pelayanan Publik yang Lebih Baik Galian C Ilegal di Desa Gorowong Kembali Aktif, Warga Resah Gudang Tembakau Rampung, Mojowono Mantapkan Diri Jadi Sentra Tembakau Mojokerto

DESA · 10 Agu 2023 23:36 WIB ·

Lakon Jendral Kantong Bolong, Puncaki Bersih Desa Pekon Waringinsari Barat


					Lakon Jendral Kantong Bolong, Puncaki Bersih Desa Pekon Waringinsari Barat Perbesar

Pringsewu (DESA MERDEKA) – Lakon Jendral Kantong Bolong besutan Dalang Ki Teguh Surono yang memuncaki bersih desa atau Suran, tahun 1445 H di Dusun 5 Waringinsari Barat, sukses membetot perhatian warga.

“Semoga apa yang dipentaskan Ki Teguh Surono, bisa menjadi tuntunan atau contoh buat kita semua supaya lebih baik lagi,” ucap Eko Basuki, Kepala Pekon Waringinsari Barat.

Berbagai macam kegiatan kreatif yang ada di pekon setempat, baik dari PSHT, tari kreatifitas siswa Sekolah Dasar, tari Gambyong dari pemudi, serta seni tari Kuda Lumping, ikut mewarnai jalannya acara.

“Terimakasih terhadap Panitia yang telah berupaya mensukseskan acara juga saya menghimbau terhadap masyarakat Pekon Waringinsari barat, agar semakin maju dan tambah baik lagi setelah acara ini berlangsung,” harap Eko Basuki.

Eko juga menyelipkan himbauan agar masyarakat tetap menjaga kesehatan, walau sudah tidak ada lagi wabah. Secara khusus, Eko juga berpesan kepada warga yang masih belum melunasi pembayaran PBB.

“Di harap segera di selesaikan agar Pekon Waringinsari Barat bisa terbaik di kecamatan Sukoharjo,” tukas Eko.

Di kesempatan yang sama Pujiono, ketua panitia bersih desa juga menyampaikan rasa terimakasihnya terhadap dukungan berbagai pihak,

“Terimakasih terhadap Pekon Waringinsari Barat yang telah mensupport kegiatan bersih desa, terkhusus warga Dusun 5, sehingga apa yang menjadi angan-angan bisa tercapai dengan mengutamakan semangat gotong royong,” ujar Pujiono.

Himbau kepada masyarakat yang hadir agar tertib dan menjaga keamanan, baik kendaraan bermotor ataupun rumah yang di tinggalkan, juga disampaikan oleh Bhabinkamtibmas.

“Selalu waspada dan terus di pantau, jangan sampai terjadi hal – hal yang tidak kita inginkan, saya juga berharap terhadap masyarakat di galakkan kembali budaya ronda malam,” ucap Pak Bhabin.

Heri juga menjelaskan jika warga yang hendak memperpanjang SIM cukup di Pekon saja karena Polres akan adakan Perpanjangan SIM keliling.

Terlihat saat acara Camat sukoharjo, kepala pekon se kecamatan, polsek sukoharjo, Danramil, PPK sukoharjo, Karang Taruna, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta tamu undangan.

Follow WhatsApp Channel Desamerdeka.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow
Artikel ini telah dibaca 42 kali

badge-check

Jurnalis

Tinggalkan Balasan

Baca Lainnya

Musyawarah Desa Khusus: Penetapan KPM BLT Dana Desa 2025, Wujud Komitmen Pemerintah dalam Pemulihan Ekonomi

14 Februari 2025 - 10:25 WIB

Kelompok Petani Muda Geukom Agrifarm Dapatkan Kunjungan PPL Cantik

14 Februari 2025 - 09:30 WIB

808 Desa di Kalimantan Selatan Berstatus Mandiri pada Awal Tahun 2025

14 Februari 2025 - 07:40 WIB

Kolaborasi Kunci Sukses Ketahanan Pangan di Jeneponto

13 Februari 2025 - 21:09 WIB

Ratusan Perangkat Desa Purbalingga Demo, Tuntut Kepastian Masa Pensiun

13 Februari 2025 - 09:47 WIB

Aksi Ratusan Perangkat Desa se Kabupaten Purbalingga Pertanyakan Usia Pensiun

13 Februari 2025 - 09:32 WIB

Trending di DESA