Menu

Mode Gelap
11 Desa di PALI Terendam Banjir, Polisi Siaga Evakuasi dan Koordinasi Bantuan Program Sejahtera dari Desa Lombok Barat: Bukan Bagi Uang, Tapi Pengembangan Potensi Desa Mobil Siaga Desa Bermasalah, Bupati Situbondo Tegas Lakukan Pembinaan Pemilihan PAW Kades Sekara Ricuh, Warga Tuding Ada Intervensi dan Nepotisme Dana Desa Aceh Singkil 2025 Tertunda, Ini Penyebabnya

LINGKUNGAN · 10 Feb 2025 16:05 WIB ·

Galian C Ilegal di Desa Gorowong Kembali Aktif, Warga Resah


					Galian C Ilegal di Desa Gorowong Kembali Aktif, Warga Resah Perbesar

Bogor [DESA MERDEKA] – Warga Desa Gorowong, Kecamatan Parung Panjang, Kabupaten Bogor kembali dihantui aktivitas galian C ilegal di Kampung Ciawian. Meski telah beberapa kali mendapat teguran dari pihak kepolisian, sejumlah oknum pemilik tambang seperti H. Badru, H. Upang, H. Asmun, Hj. Hartati, H. Duloh, Jack (Firman), dan Engkus diduga tetap beroperasi dengan mengabaikan hukum.

Berdasarkan pantauan media, aktivitas penambangan tanah merah di lokasi tersebut berjalan seperti biasa. Warga sekitar merasa resah dengan kondisi ini. Mereka khawatir akan dampak buruk yang ditimbulkan, seperti kerusakan lingkungan, pencemaran tanah dan air, serta gangguan terhadap ketertiban umum.

“Mereka ini seperti kebal hukum. Sudah sering diingatkan, tapi tetap saja beroperasi,” ujar salah seorang warga yang enggan disebutkan namanya.

Padahal, aktivitas penambangan tanpa izin jelas melanggar Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2020 tentang Mineral dan Batubara. Pelaku dapat dijerat dengan ancaman hukuman penjara paling lama 5 tahun.

Polisi Diminta Tindak Tegas

Menanggapi hal ini, Kapolsek Parung Panjang, Polres Bogor, Polda Jabar menegaskan akan terus melakukan tindakan tegas terhadap aktivitas galian C ilegal di wilayah hukumnya. “Kami tidak akan mentolerir aktivitas yang merugikan masyarakat dan merusak lingkungan,” tegas Kapolsek.

Warga berharap pihak berwajib dapat menindak tegas para pelaku dan memberikan efek jera agar tidak ada lagi aktivitas tambang ilegal di Desa Gorowong.

Follow WhatsApp Channel Desamerdeka.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow
Artikel ini telah dibaca 53 kali

badge-check

Jurnalis

Tinggalkan Balasan

Baca Lainnya

Longsor Karta Dewa: Bangsal Ambruk, Warga Resah, Tambang Batu Bara Diduga Pemicu

15 Maret 2025 - 22:08 WIB

11 Desa di PALI Terendam Banjir, Polisi Siaga Evakuasi dan Koordinasi Bantuan

14 Maret 2025 - 20:49 WIB

Viral! Tumpukan Sampah Ilegal Cemari Bantaran Kali Cileungsi, Warga Gunung Putri Resah

14 Maret 2025 - 17:30 WIB

99 Desa di NTT Andalkan Air Hujan, Pemerintah Cari Solusi Air Bersih

13 Maret 2025 - 14:23 WIB

Cegah Balap Liar dan Tawuran, Polsek Talang Ubi Gelar Patroli Subuh Rutin

13 Maret 2025 - 07:40 WIB

Ancaman Rob di Halmahera Selatan: Desa Kusubibi Berjuang Melawan Kenaikan Air Laut

12 Maret 2025 - 23:09 WIB

Trending di LINGKUNGAN