Menu

Mode Gelap
11 Desa di PALI Terendam Banjir, Polisi Siaga Evakuasi dan Koordinasi Bantuan Program Sejahtera dari Desa Lombok Barat: Bukan Bagi Uang, Tapi Pengembangan Potensi Desa Mobil Siaga Desa Bermasalah, Bupati Situbondo Tegas Lakukan Pembinaan Pemilihan PAW Kades Sekara Ricuh, Warga Tuding Ada Intervensi dan Nepotisme Dana Desa Aceh Singkil 2025 Tertunda, Ini Penyebabnya

SOSBUD · 24 Feb 2025 12:29 WIB ·

Ruwah Desa Batankrajan: Tradisi Menyambut Ramadan dengan Pengajian dan Salawatan


					Ruwah Desa Batankrajan: Tradisi Menyambut Ramadan dengan Pengajian dan Salawatan Perbesar

Mojokerto [DESA MERDEKA] – Pemerintah Desa Batankrajan, Kecamatan Gedeg, Kabupaten Mojokerto, menggelar kegiatan religi selama sehari penuh pada Sabtu (22/2). Tradisi ini rutin diselenggarakan setiap tahun untuk menyambut bulan Ramadan sekaligus ruwah desa.

Pada pagi hari, seluruh masyarakat Desa Batankrajan menggelar pengajian bersama untuk mengirimkan doa bagi para leluhur. Pada malam harinya, ruwah desa dilanjutkan dengan salawatan bersama yang turut dihadiri masyarakat dari luar desa. “Alhamdulillah, ini sudah menjadi tradisi di desa kami, sebelum memasuki bulan Ramadan ada ruwah desa,” kata Kepala Desa Batankrajan, Antony Wijohari.

Salawat bersama itu semakin semarak dengan kedatangan sejumlah tokoh agama, seperti Ustadz Bahrul Ulum, Ustadz Zainal Fanani, Ustadz Miftahul Khoir, Ustadz Raka Endi, dan Gus Muhammad Izzul Kafie. Selain itu, acara ini juga dimeriahkan oleh kehadiran Cak Cuplis CS. “Tradisi Ruwah Desa ini bukan hanya sekadar perayaan, tetapi juga menjadi ajang untuk memperkuat kebersamaan dan meningkatkan keimanan masyarakat menjelang Ramadan,” imbuhnya.

Antony berharap tradisi ini dapat terus dilestarikan oleh generasi mendatang agar nilai-nilai keislaman dan kebersamaan dalam masyarakat tetap terjaga. Dengan adanya dukungan dari pemerintah desa dan antusiasme masyarakat, diharapkan kegiatan ini bisa terus berlangsung dan semakin meriah pada tahun-tahun mendatang. “Dengan kegiatan-kegiatan positif seperti ini bisa menjadi kita khususnya Pemerintah Desa Batankrajan masyarakatnya mendapatkan barokah,” ujarnya.

Selain bersalawat, Ruwah Desa Batankrajan juga diisi dengan berbagai kegiatan sosial dan keagamaan lainnya, seperti doa bersama dan santunan kepada anak yatim. Semua ini menjadi bentuk nyata dari semangat kebersamaan dan kepedulian sosial di tengah masyarakat. “Dalam momen ini, kita mensyukuri atas apa yang sudah diberikan selama ini sehingga kita, Insyaallah akan bertemu bulan suci Ramadan bulan depan,” pungkasnya.

Follow WhatsApp Channel Desamerdeka.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow
Artikel ini telah dibaca 4 kali

badge-check

Jurnalis

Tinggalkan Balasan

Baca Lainnya

Safari Ramadan Pemprov Sumbar: Bantuan Masjid dan Bedah Rumah untuk Warga Nagari Ujung Gading

15 Maret 2025 - 23:16 WIB

Ramadan Berkah, Polsek Penukal Abab Bagikan Takjil untuk Masyarakat

15 Maret 2025 - 22:38 WIB

Polsek Tanah Abang Bagikan Takjil Gratis, Eratkan Silaturahmi di Bulan Ramadan

15 Maret 2025 - 22:30 WIB

Banjir Landa Desa Semangus, Polsek Talang Ubi Siagakan Personel dan Koordinasi Bantuan

15 Maret 2025 - 21:24 WIB

8 Tahun Berjuang Sendiri, Janda di Padang Terima Bantuan Bedah Rumah dari Pemprov Sumbar

14 Maret 2025 - 06:52 WIB

Banjir Pesisir Selatan, Pemprov Sumbar Sigap Salurkan Bantuan Logistik

14 Maret 2025 - 05:38 WIB

Trending di SOSBUD