Menu

Mode Gelap
Kemendes PDTT dan CTC Jalin Kerja Sama Tingkatkan Kesadaran Masyarakat Terhadap Perubahan Iklim IKADIN Lampung Dukung Penuh Aksi Cuti Bersama Hakim, Desak Kenaikan Gaji Indonesia Perangi Bencana: Dana Desa Ditujukan untuk Desa-Desa Rentan Iklim Gus Halim Didapuk Sebagai Bapak Bumdesa Bersama Lkd BUMDES Diajak Aktif dalam Program Makan Siang Gratis

RAGAM · 16 Mei 2023 19:47 WIB ·

Ramadan Sudah Berlalu, Harga Telur Tak Kunjung Turun


 Ramadan Sudah Berlalu, Harga Telur Tak Kunjung Turun Perbesar

Pasuruan (DESA MERDEKA) – Selama sepekan terakhir, harga telur ayam di Kabupaten Pasuruan masih tinggi. Di Pasar Pandaan, sampai hari Senin (15/5/2023), harga telur masih terpantau berada Rp36 ribu.

“Naiknya setelah lebaran. Kurang lebih sudah dua minggu terakhir,” tutur Riska, salah satu pedagang telur di Pasar Pandaan.

Kenaikan harga telur tersebut, menurut Riska, sudah dimulai semenjak dua pekan terakhir, atau setelah Hari Raya Idul Fitri.

“Naik sekitar Rp5-7 ribu,” terang warga Malang berusia 33 tahun tersebut.

Beberapa faktor, sebagaimana disebut Riska, ditengarai menjadi penyebab kenaikan harga tersebut, diantaranya perubahan cuaca dan kenaikan permintaan.

“Pergantian musim ini membuat peternak mengalami penurunan produksi. Ditambah lagi permintaan naik, karena momennya orang hajatan,” jelas Riska.

Kenaikan tersebut, diakui Riska juga berimbas kepada hasil penjualan telurnya yang mengalami penurunan signifikan, sampai mendekati angka 40 %.

“Lumayan pengaruh ke konsumen. Mengalami penurunan permintaan. Sekitar 40 persen,” tukas pria yang juga penyuplai telur di Jakarta tersebut.

Sementara itu, dikonfirmasi di lain tempat, Kepala Pasar Pandaan, Sugiman Budi Santoso membenarkan tingginya harga telur ayam yang masih bertahan.

“Dari pekan lalu, telur ayam belum beranjak. Masih di kisaran 36 ribu. Tapi stok barang masih aman. Pengiriman distributor lancar,” ungkap Sugiman.

Untuk komoditas lain, seperti dituturkan Sugiman, tidak mengalami kenaikan berarti. Semuanya masih berada pada kisaran harga yang stabil, terkecuali untuk komoditas sayur buncis, yang mengalami kenaikan cukup drastis.

“Untuk harga kebutuhan lain, semisal minyak goreng, cabai, dan lainnya, terpantau stabil. Hanya buncis yang mengalami kenaikan Rp5 ribu,” pungkas Sugiman.

Follow WhatsApp Channel Desamerdeka.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow
Artikel ini telah dibaca 20 kali

badge-check

Jurnalis

Tinggalkan Balasan

Baca Lainnya

Bekasi United Kokohkan Posisi di Puncak Klasemen, Harapan Baru bagi Sepak Bola Indonesia

4 Oktober 2024 - 09:07 WIB

Audy Joinaldy Tekankan Pentingnya Peningkatan Kompetensi Ahli Bedah di Sumbar

27 September 2024 - 13:28 WIB

RS Anugrah Segera Hadir di Tanah Jawa, Simalungun

16 September 2024 - 22:23 WIB

Pameran Lukisan “Hong Wilaheng Sekaring Bawana Langgeng” Sukses Ajak Lintas Generasi Berkarya di Surabaya

15 September 2024 - 10:18 WIB

Simalungun Segera Miliki Stadion Mini Baru, Dorong Lahirnya Atlet Berprestasi

14 September 2024 - 10:14 WIB

Bupati letakkan batu pertama

Rumah Relokasi Terpadu untuk Korban Bencana di Tanah Datar Mulai Dibangun

13 September 2024 - 04:32 WIB

Trending di RAGAM