Menu

Mode Gelap
Pelantikan RT/RW Desa Leuwiliang: Harapan Baru untuk Pelayanan Publik yang Lebih Baik Galian C Ilegal di Desa Gorowong Kembali Aktif, Warga Resah Gudang Tembakau Rampung, Mojowono Mantapkan Diri Jadi Sentra Tembakau Mojokerto Kader Nagari Digital se-Sumatera Barat Dilatih Menulis Berita dengan Bantuan AI Desa Sidodadi Banyuwangi Tingkatkan Pengelolaan Sampah dengan TPS 3R “Barokah Jaya”

DESA · 11 Jun 2023 10:34 WIB ·

Kolam Renang Desa Pattallassang, Semakin Terwujud Berkat Dana Desa


					Kolam Renang Desa Pattallassang, Semakin Terwujud Berkat Dana Desa Perbesar

Bantaeng (DESA MERDEKA) –  Keberadaan Dana Desa di Desa Pattallassang, Kecamatan Tompobulu, Bantaeng, Sulawesi Selatan, mencoba dioptimalkan dengan menggali sumber Pendapatan Asli Desa (PADes), yang berasal dari potensi desa yang belum tergali.

“Setelah melalui pengkajian alot dan sudah di anggap matang maka jatuh pilihan kita untuk membangun wisata air berupa kolam renang yang sangat di minati wisatawan baik domestik maupun mancanegara,” urai Kepala Desa Pattallassang, Subhan, SE.MM.

Tujuan pembangunan kolam renang ini, sebagaimana disampaikan Subhan, yakni untuk menuju desa yang mandiri

“Dimana ketika desa dengan pendapatan asli dari desa bisa besar itu bisa membangun desanya secara mandiri dan lebih maju,” tambah Subhan.

Pembangunan kolam renang Desa pattalasang ini dibangun diatas tanah yang tidak produktif, di mana di sekitar lokasi terdapat mata air yang tak pernah kering walaupun terjadi musim kemarau yang berkepanjangan. Pemanfaatan potensi  tersebut ditambah dengan visi kepala desa Suhan yang visioner, mendapatkan dukungan penuh dari masyarakat, yang pada akhirnya mengantarkan pembangunan kolam renang desa tersebut sehingga bisa terwujud.

“Masih banyak desa yang belum memberikan hasil atau kata lain PADes untuk mewujudkan ketahanan ekonomi masyarakat Desa dengan memanfaatkan potensi yang dimilikinya, sehingga Desa tidak bisa terlepas dari ketergantungan pemerintah pusat maupun Daerah dalam melaksanakan pembangunan,” ungkap Kepala Desa Subhan, SE.MM.

Pembangunan kolam renang desa pattalasang sudah dirintis sejak tahun 2019, namun sempat tertunda karena covid – 19. Adapun sumber dananya dari dana desa tahun anggaran 2021 dengan anggaran Rp. 800.000.000

“Kita berdoa kedepan usaha yang di rancang ini bisa berbuah sesuai harapan, sehingga masyarakat sekitar bisa mendapatkan lahan pekerjaan yang sdh kita atur rancangannya,” tambah subhan menutup komentarnya.

Follow WhatsApp Channel Desamerdeka.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow
Artikel ini telah dibaca 76 kali

badge-check

Jurnalis

Tinggalkan Balasan

Baca Lainnya

Kenaikan Alokasi Dana Desa di Rembang Tingkatkan Kesejahteraan Perangkat Desa

10 Februari 2025 - 21:41 WIB

36 Kepala Desa di Bengkulu Utara Dapat Teguran Keras Akibat Tunggakan PBB-P2

10 Februari 2025 - 15:26 WIB

Gaji Kepala Desa dan Perangkat Desa Tahun 2025: Naik atau Tetap?

10 Februari 2025 - 08:50 WIB

Kemenangan Pilkades Berujung Penantian: Tujuh Calon Kades di Pulau Morotai Tak Kunjung Dilantik

9 Februari 2025 - 23:45 WIB

Dilema Program Ketahanan Pangan di Kabupaten Bogor: Dana Desa 20% Jadi Beban?

6 Februari 2025 - 22:27 WIB

Dana Kampung di Kabupaten Berau Tahun 2025 Capai Rp463 Miliar

5 Februari 2025 - 14:16 WIB

Trending di DESA