Magelang, Jawa Tengah [DESA MERDEKA] – Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT), Yandri Susanto, memberikan orasi yang membangkitkan semangat para kepala daerah dalam acara Retreat Kepala Daerah 2025-2030 di Lembah Gunung Tidar, Magelang, Jawa Tengah, Selasa (25/2/2025). Dalam orasinya, Yandri mengajak seluruh kepala daerah untuk lebih serius dalam menggarap potensi dan produktivitas ekonomi masyarakat desa. Tujuannya adalah untuk menciptakan sentra ekonomi baru di desa, yang pada akhirnya akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa.
“Saya berharap dari pertemuan ini, Bapak/Ibu Gubernur, Bupati, dan Wali Kota kembali ke daerahnya masing-masing dengan semangat baru, wawasan segar. Dan bisa memanfaatkan potensi desa masing-masing sebagai sentra ekonomi masyarakat,” ujar Yandri.
Yandri menekankan bahwa desa memiliki potensi besar yang belum sepenuhnya tergali. Oleh karena itu, ia meminta para kepala daerah untuk bergandengan tangan dengan pemerintah desa, karena desa merupakan ujung tombak kemajuan pembangunan di berbagai tingkatan.
“Saya minta kepada Gubernur dan Bupati untuk berkolaborasi dengan Kepala Desa dalam membangun desa. Kalau desa kita bangun, desa kita sejahterakan, desa kita bahagiakan, desa kita makmurkan, otomatis kita menyelesaikan pemerataan ekonomi, sesuai Asta Cita Presiden Prabowo Subianto,” tegasnya.
Selain itu, Yandri juga mendorong warga desa untuk menjadi pelaku utama dalam pembangunan desa. Ia ingin warga desa tidak hanya menjadi objek, tetapi juga subjek yang aktif dalam menentukan arah pembangunan desa.
“Jadi saya memang mendorong bahwa warga desa itu menjadi pelaku utama perputaran ekonomi di tingkat desa. Sebab dalam waktu dekat akan ada program makan bergizi gratis. Dan desa harus menangkap peluang itu,” pungkasnya.
Acara Retreat Kepala Daerah 2025-2030 ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, antara lain Menko Pangan Zulkifli Hasan, Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala BKPM Rosan Roeslani, Mendagri Tito Karnavian, dan Wamendagri Bima Arya.

Team Redaksi Untuk Kiriman Rilis Berita
Email : mydesamerdeka@gmail.com
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.