Menu

Mode Gelap
Dharmasraya Kembangkan 52 Produk Unggulan dengan Program Nagari Tematik 11 Desa di PALI Terendam Banjir, Polisi Siaga Evakuasi dan Koordinasi Bantuan Program Sejahtera dari Desa Lombok Barat: Bukan Bagi Uang, Tapi Pengembangan Potensi Desa Mobil Siaga Desa Bermasalah, Bupati Situbondo Tegas Lakukan Pembinaan Pemilihan PAW Kades Sekara Ricuh, Warga Tuding Ada Intervensi dan Nepotisme

DESA · 2 Mei 2023 08:15 WIB ·

Masyarakat Desa: Tingkatkan Kecintaan Terhadap Daerah!


					Masyarakat Desa:  Tingkatkan Kecintaan Terhadap Daerah! Perbesar

Ciamis ( DESA MERDEKA ) – Masyarakat harus lebih meningkatkan kecintaan terhadap daerah sebagai modal utama untuk membangun desa agar lebih maju dan sejahtera.

Hal itu diucapkan Wakil Bupati Ciamis, Yana D Putra ketika menghadiri acara tasyakur milangkala Desa Andapraja Kecamatan Rajadesa di Halaman Balai Desa Andapraja Kecamatan Rajadesa, Sabtu (29/04/2023).

Menurut Wabup, Andapraja merupakan salah satu dari 116 desa yang termasuk kategori Desa Mandiri di Kabupaten Ciamis, untuk itu pihaknya mengajak kepada seluruh masyarakat Desa Andapraja agar lebih meningkatkan kecintaan terhadap daerahnya.

Wabup juga berharap, melalui kegiatan ini bisa lebih meningkatkan kecintaan masyarakat pada desanya, karena kalau sudah cinta maka akan timbul rasa memiliki, hal itu penting agar desa lebih maju dan sejahtera.

“Alhamdulillah berkat kerjasama semua pihak, mulai kepala desa, camat, dan kepala dinas yang tadinya tahun 2019 lalu di Kabupaten Ciamis hanya ada 19 Desa Mandiri, kini di tahun ke empat sudah mencapai 116 Desa Mandiri. Meskipun kondisi sulit tapi tidak meredupkan semangat kita untuk tetap membangun,” jelas Wabup.

Wabup juga mengungkapkan dalam kondisi serba sulit seperti saat ini masyarakat dituntut untuk berfikir Out Of The Box yakni bagaimana hal kecil dapat menghasilkan sesuatu yang besar. Menurutnya Bi-Adillatil Umaro (dengan keadilan para pemimpin/pejabat/pemerintah/penguasa), salah satu syarat majunya suatu daerah. Selain itu bi’ilmil ulama (dengan ilmu ulama), bisaqoowatil aghniyaa (peran para aghniya/orang-orang kaya), keempat Bidu’ail fuqara-i wal masaakiin (doanya orang-orang lemah)

“Ada empat syarat utama majunya suatu daerah yaitu dengan ilmunya para ulama, adilnya para pemimpin, peran para agniya dan terakhir doanya orang-orang fakir dan miskin,” tegasnya.

Dalam kegiatan tersebut, ratusan masyarakat Desa Andalraja nampak hadir memeriahkan acara milangkala desanya. Acara diisi dengan penampilan berbagai macam kesenian, keagamaan dan bazar Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) masyarakat Desa Andapraja.

Follow WhatsApp Channel Desamerdeka.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow
Artikel ini telah dibaca 9 kali

badge-check

Jurnalis

Tinggalkan Balasan

Baca Lainnya

Dharmasraya Kembangkan 52 Produk Unggulan dengan Program Nagari Tematik

17 Maret 2025 - 18:38 WIB

Ibu-Ibu PKK Desa Tanjung Baru Gelar Aksi Berbagi Takjil, Wujud Kepedulian di Bulan Ramadhan

16 Maret 2025 - 20:20 WIB

Efisiensi Anggaran, ADD Desa di Sinjai Dipangkas, Penyaluran DD Terhambat

16 Maret 2025 - 16:33 WIB

Gotong Royong Perbaiki Pasar Desa Sumber Mulya, Tingkatkan Kenyamanan Pedagang dan Pembeli

16 Maret 2025 - 15:44 WIB

Dana Desa Sangihe 2025 Turun, 22 Desa Dapat Kucuran Tambahan Rp206 Juta

16 Maret 2025 - 14:31 WIB

TP-PKK Desa Santur Bagikan 150 Takjil Gratis, Tebar Berkah Ramadan di Tugu Adipura

15 Maret 2025 - 20:20 WIB

Trending di DESA