Malaka [DESA MERDEKA] – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (PK) Kabupaten Malaka telah menyelesaikan pengumpulan dan inventarisasi data siswa di 520 sekolah se-Kabupaten Malaka, mulai dari jenjang Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Sekolah Dasar (SD), hingga Sekolah Menengah Pertama (SMP).
Data ini akan diverifikasi oleh tim untuk mendapatkan data riil siswa yang akan menjadi sasaran program prioritas presiden Prabowo, yaitu makan bergizi gratis.
“Untuk data, kami ada 46 ribu dari 520 sekolah, mulai dari jenjang PAUD, SD, sampai dengan SMP. Sedangkan SMA/SMK tidak didata,” ujar Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Malaka, DJefridus Klau, Senin, 24 Februari 2025.
Lebih lanjut, DJefridus menjelaskan bahwa sesuai pernyataan Sekretaris Daerah Kabupaten Malaka, anggaran yang disiapkan oleh pemerintah daerah Kabupaten Malaka sebanyak Rp369 juta untuk uji coba makan bergizi gratis di Kabupaten Malaka.
“Kalikan saja kalau per siswa Rp10 ribu, berapa siswa yang akan mendapatkan makanan bergizi gratis. Atau Rp369 juta dibagi banyaknya siswa di Malaka yang akan menerima program makan bergizi gratis,” pungkasnya.
Dirinya belum memastikan kapan masa percobaan makan bergizi gratis akan dilakukan, namun ia mengarahkan untuk mendapatkan informasi yang pasti ke sekretaris daerah Kabupaten Malaka kapan dilakukan uji coba.
“Kami sebatas kumpulkan data. Setahu saya ada dua dapur umum untuk uji coba, yakni satu titik di Kecamatan Malaka Timur dan satunya di Kecamatan Malaka Tengah,” tandasnya.

Eksplor Desa tuk Negeri
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.