Menu

Mode Gelap
Muhammadiyah Purbalingga :Kolaborasi Multipihak Wujudkan Zero Waste Kunjungan di Klaten, Wamendes Paiman Ingatkan BUMDesa Maju Jika Inovatif dan Kreatif Wamendes Paiman : UMKM Desa Dapat Manfaatkan BUMDes Untuk Perluas Pasar Desa Digital Bakal Tingkatkan Ekonomi dan Percepat Pembangunan Desa BSKDN Kemendagri Dorong Perangkat Desa Fokus Gali Potensi Daerahnya

DESA · 15 Agu 2023 22:01 WIB ·

Permudah Dokumen Adminduk Warga, Disdukcapil Merangin Turun ke Desa


 Permudah Dokumen Adminduk Warga, Disdukcapil Merangin Turun ke Desa Perbesar

Merangin (DESA MERDEKA) : Semenjak pukul 09.00 WIB, kantor desa Tanjung Ilir Kecamatan Tabir kabupaten Merangin tampak dipenuhi sejumlah warga yang mengantri untuk memperoleh pelayanan dokumen adminduk.

“Manfaatkan kesempatan yang baik ini dengan sebaik-baiknya karena Dokumen Adminduk sangat berguna bagi warga untuk memberikan keabsahan identitas dan kepastian hukum melalui dokumen kependudukan dalam setiap peristiwa kependudukan yang dialaminya,” ujar Jailani, S.Sos, kepala Disdukcapil Kabupaten Merangin, saat memantau langsung jalannya pelayanan perekaman yang dilaksanakan tim Disdukcapil Kabupaten Merangin di desa Tanjung Ilir, selasa 15 Agustus 2023.

Pelayanan Adminduk oleh Disdukcapil Merangin dikantor desa Tanjung Ilir

Himbauan Pak kadis tersebut nampaknya diamini warga, terlihat antusias warga yang sangat tinggi, sehingga sampai pukul 14.30 WIB, masih ada puluhan warga yang memenuhi antrian untuk melakukan perekaman KTP elektronik.

“Seluruh masyarakat kabupaten Merangin yang membutuhkan pelayanan Adminduk baik itu KTP, Akte kelahiran, KIA dan sebagainya, silahkan mendatangi kantor desanya masing-masing, kantor Kelurahan atau kantor Camat diwilayahnya,” himbau Jailani.

Jailani juga menghimbau masyarakat untuk melengkapi persyaratan yang dibutuhkan sebagai prasayarat kelengkapan dokumen Adminduk.

“Nanti desa atau kelurahan yang meneruskan ke link aplikasi web online Disdukcapil Merangin. Gratis tanpa dipungut biaya,” tegas Jailani.

Kegiatan perekaman data adminduk oleh Disdukcapil Kabupaten Merangin tersebut juga disambut baik oleh pemerintah desa Tanjung Ilir.

“Saya berterima kasih sekali kepada Disdukcapil Kabupaten Merangin yang telah turun langsung kedesa kami, guna melakukan pelayanan Adminduk, sehingga warga kami tidak perlu repot-repot lagi datang kedisdukcapil kabupaten Merangin,” ucap Kepala desa Tanjung Ilir Marwan,SH.

Tercatat, sepanjang pelayanan perekaman data Adminduk yang dilaksanakan sedari pukul 09.00 sampai pukul 14.30 WIB tersebut, sebanyak 77 warga yang berusia diatas 17 tahun, melakukan perekaman data Adminduk.

.

 

Artikel ini telah dibaca 39 kali

Tinggalkan Balasan

Baca Lainnya

GARAM KRISTAL PRODUKSI DESA PARANG, POTENSI DAN KENDALA

21 September 2023 - 20:56 WIB

Bisa di contoh, ini 7 Unit Usaha Bumdes Ds. Kaliaman Kembang Jepara

21 September 2023 - 16:25 WIB

Tangkil Dikunjungi Inspektorat Provinsi Jawa Tengah

18 September 2023 - 17:55 WIB

Tangkil Dikunjungi Inspektorat Provinsi Jawa Tengah

Warga Desa Adobala Gotong Royong Bersihkan Lokasi JUT Yang Siap Dirabatbetonkan

14 September 2023 - 07:12 WIB

MUSRENBANGDESA PARANG RKPDESA 2024

13 September 2023 - 11:27 WIB

PBI Gerbangmassa Advokasi Badan Hukum BUM Desa di Pengkol

13 September 2023 - 10:43 WIB

PBI Gerbangmassa advokasi badan hukum BUM Desa di Desa Pengkol, Tanon
Trending di DESA