Menu

Mode Gelap
11 Desa di PALI Terendam Banjir, Polisi Siaga Evakuasi dan Koordinasi Bantuan Program Sejahtera dari Desa Lombok Barat: Bukan Bagi Uang, Tapi Pengembangan Potensi Desa Mobil Siaga Desa Bermasalah, Bupati Situbondo Tegas Lakukan Pembinaan Pemilihan PAW Kades Sekara Ricuh, Warga Tuding Ada Intervensi dan Nepotisme Dana Desa Aceh Singkil 2025 Tertunda, Ini Penyebabnya

DESA · 24 Feb 2025 09:28 WIB ·

Desa Raringis Utara Prioritaskan Ketahanan Pangan dan Infrastruktur di Tahun 2025


					Desa Raringis Utara Prioritaskan Ketahanan Pangan dan Infrastruktur di Tahun 2025 Perbesar

Minahasa [DESA MERDEKA] – Hukum Tua Desa Raringis Utara, Kecamatan Langowan Barat, Kabupaten Minahasa, Vecky Bolung, mengungkapkan bahwa berdasarkan hasil Musyawarah Desa Khusus dan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) akhir tahun 2024, terdapat sejumlah program strategis yang akan dilaksanakan melalui Dana Desa tahun 2025.

Salah satu program prioritas adalah ketahanan pangan dengan alokasi anggaran minimal 20 persen dari total pagu Dana Desa. Selain itu, pemerintah desa juga akan menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada 38 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang masuk kategori miskin ekstrem.

Di sektor infrastruktur, desa akan melaksanakan proyek peningkatan jalan di permukiman dengan pemasangan paving block di Jaga 4. Jalan tersebut akan memiliki lebar 7 meter dengan panjang 185 meter. “Pembangunan infrastruktur ini bertujuan untuk meningkatkan aksesibilitas masyarakat serta menunjang aktivitas ekonomi desa,” ujar Vecky Bolung.

Terkait program ketahanan pangan, Bolung menegaskan bahwa mayoritas warga Raringis Utara berprofesi sebagai petani. “Hampir 100 persen warga desa kami adalah petani, sehingga ketahanan pangan menjadi prioritas utama menuju swasembada yang kuat dan mandiri,” katanya kepada RRI Manado.

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa lahan pertanian yang akan dikembangkan untuk budidaya tanaman hortikultura mencapai 40 hektare. Sementara itu, permukiman warga mencakup sekitar 20 hektare, dan sisanya merupakan kawasan perkebunan di wilayah Kelelondey. “Kami optimistis dengan pengelolaan yang baik, desa ini dapat menjadi salah satu sentra pertanian yang produktif di Minahasa,” pungkasnya.

Follow WhatsApp Channel Desamerdeka.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow
Artikel ini telah dibaca 6 kali

badge-check

Jurnalis

Tinggalkan Balasan

Baca Lainnya

TP-PKK Desa Santur Bagikan 150 Takjil Gratis, Tebar Berkah Ramadan di Tugu Adipura

15 Maret 2025 - 20:20 WIB

Babinsa Dampingi Panen Padi 10 Hektare di Desa Rejeni, Wujud Dukungan Ketahanan Pangan

15 Maret 2025 - 18:26 WIB

Pencairan BLT Dana Desa Pamekasan Terhambat, Ini Penyebabnya

15 Maret 2025 - 16:02 WIB

20 Desa di Lombok Timur Terima Dana Desa Terbesar 2025, Pringgabaya Tertinggi

15 Maret 2025 - 15:15 WIB

Buka Bersama Desa Karanganyar: Pererat Silaturahmi, Bahas Ketahanan Pangan Nasional

15 Maret 2025 - 12:14 WIB

Gotong Royong Warga Basoka, Jalan Pertanian Kini Bisa Dilalui Mobil Pikap

15 Maret 2025 - 05:56 WIB

Trending di DESA