Menu

Mode Gelap
Pelantikan RT/RW Desa Leuwiliang: Harapan Baru untuk Pelayanan Publik yang Lebih Baik Galian C Ilegal di Desa Gorowong Kembali Aktif, Warga Resah Gudang Tembakau Rampung, Mojowono Mantapkan Diri Jadi Sentra Tembakau Mojokerto Kader Nagari Digital se-Sumatera Barat Dilatih Menulis Berita dengan Bantuan AI Desa Sidodadi Banyuwangi Tingkatkan Pengelolaan Sampah dengan TPS 3R “Barokah Jaya”

RAGAM · 9 Jun 2024 11:34 WIB ·

Ajak jaga Keamanan Lingkungan, Polres Metro Bekas Laksanakan Kunjungan Ke Wilayah Hukum Polres Metro Bekasii


					Ajak jaga Keamanan Lingkungan, Polres Metro Bekas Laksanakan Kunjungan Ke Wilayah Hukum Polres Metro Bekasii Perbesar

 

Desamerdeka-BEKASI: Polres Metro Bekasi melaksanakan kunjungan ke Satkamling yang ada di Wilayah Hukum Polres Metro Bekasi, Sabtu Malam (08/06/2024)

Dalam kunjungannya para Pejabat Utama (PJU) Polres Metro Bekasi memberikan arahan kepada warga mengenai pentingnya pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Beliau menjelaskan fungsi Babinkamtibmas, Babinsa, dan siskamling dalam menjaga situasi kamtibmas di daerahnya tersebut. Mereka menekankan pentingnya koordinasi antara petugas satkamling dengan Babinkamtibmas dan Babinsa jika terjadi masalah di lingkungan setempat agar dapat segera ditindaklanjuti.

“hadirnya kami di sini untuk mengingatkan kepada bapak sekalian agar terus menjaga lingkungan tempat tinggalnya demi terciptanya situasi yang aman dan kondusif, kami juga menekankan pentingnya koordinasi dengan bhabinkamtibmas dan babinsa jika terjadinya hal yang tidak diinginkan,” ujar AKBP J. Sihombing (Kasat Samapta Polres Metro Bekasi) dalam kunjungannya di Satkamling wilayah Kecamatan Babelan.

Selain itu, Wakasat Reskrim Kompol Widodo dalam kunjungannya ke Satkamling di Kecamatan Cikarang Barat juga menghimbau kepada warga untuk mengantisipasi tindak pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) yang sedang dikhawatirkan warga.

“bapak dan ibu sekalian, sangat penting untuk selalu memastikan kendaraan atau sepeda motor diparkir di tempat yang aman dan terkunci ganda, di manapun berada. Selain itu, waspadailah berbagai modus penipuan yang marak terjadi, baik secara online maupun melalui hipnotis, terutama yang menargetkan kendaraan roda dua. Dengan langkah-langkah pencegahan ini, bapak dan ibu dapat meminimalisir risiko kehilangan kendaraan kesayangannya,” ujar Kompol Widodo.

Begitu juga dengan Kasat Tahti (Tahanan dan Barang Bukti) Polres Metro Bekasi, Akp Sulyono memberikan poin penting tentang pentingnya mengawasi anak-anak agar tidak terjerumus dan tergabung dengan kelompok kejahatan.

“bapak-bapak mohon untuk mengawasi anak remajanya agar tidak mengikuti kelompok kejahatan seperti geng motor, melakukan tawuran dan balapan liar. Selalu jaga komunikasi dan koordinasi yang baik, baik antar warga maupun dengan pihak kepolisian, untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di lingkungan masing-masing. Jangan main hakim sendiri jika ada pelaku kejahatan yang diamankan warga. Segera laporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian atau Polsek setempat untuk penanganan lebih lanjut,” Jelas AKP Sulyono

Kunjungan Satkamling ini juga dilaksanakan oleh Pejabat Utama Polres Metro Bekasi di wilayah Kecamatan Kabupaten Bekasi lainnya.

Kegiatan kunjungan ini diharapkan dapat meningkatkan semangat warga untuk aktif melaksanakan kegiatan satkamling di wilayahnya agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Follow WhatsApp Channel Desamerdeka.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow
Artikel ini telah dibaca 16 kali

badge-check

Jurnalis

Tinggalkan Balasan

Baca Lainnya

Panen Raya Lele 300 Kg di Tiga Desa Banggai, Bukti Sukses Program SJSP

11 Februari 2025 - 05:55 WIB

Mahasiswa UNDIP Redesain Kantor Kepala Desa Ngrundul untuk Tingkatkan Citra Desa

10 Februari 2025 - 11:36 WIB

Desa Sidowangi Banyuwangi Prioritaskan Pelayanan Administrasi Kependudukan untuk Warga

10 Februari 2025 - 09:09 WIB

Tragedi di Perairan Gita, Tikep: Pengingat untuk Utamakan Keselamatan dalam Perjalanan Laut

10 Februari 2025 - 00:41 WIB

Pj Sekretaris Daerah Pimpin Upacara Persemayaman Kepala Desa Lilina Ajangale

9 Februari 2025 - 21:04 WIB

Menteri Kebudayaan Fadli Zon Hadiri Gala Dinner Hari Pers Nasional 2025 di Banjarmasin

9 Februari 2025 - 20:39 WIB

Trending di RAGAM